50 KOTA,- Bupati Lima Puluh Kota diwakili Camat Harau melantik dan mengambil sumpah jabatan anggota Badan Pemusyawaratan (Bamus) Nagari Batu Balang, Kecamatan Harau pada Kamis (3/6) pagi di aula kantor walinagari setempat.
Wali Nagari Batu Balang Dasril Syofiadi dalam sambutannya mengatakan, Bamus adalah mitra terbaik dalam pemerintahan di Nagari.
“Untuk membangun nagari, pemerintahan dan Bamus saling bersinergi. Kedepan, hendaknya terus dibangun koordinasi dan konsultasi untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan yang diharapkan masyarakat,” ujar Dasril Syofiadi
Sementara itu Camat Harau Andri Yasmen, berharap Bamus mampu meningkatkan produk-produk hukum yang sangat diperlukan nagari, serta mempercepat penetapan proses Anggaran Pendapatan dan Belanja Nagari (APB-Nagari) sebelum akhir tahun anggaran. Sehingga tidak menghambat pencairan dana nagari.
Hal yang sama juga dikatakan anggota DPRD Lima Puluh Kota Beni Murdani. Politisi PKS itu berharap, kegiatan di nagari hendaknya jangan kegiatan seremonial saja.
“Kegiatan yang akan dikelola masyarakat hendaknya dapat memberi nilai tambah secara ekonomi dan mampu mensejahterakan masyarakat,” ujar Beni.
Anggota dewan anak nagari Batu Balang itu juga mengharapkan anggota Bamus yang baru mampu meningkatkan Sumber Daya Manusia terutama anak nagari Batu Balang.
“Jauh dari kenakalan remaja dan program nagari hendaknya lebih banyak untuk memberdayakan masyarakat menuju kesejahteraan. Ini harapan kedepan,” ucap Beni lagi.
Berikut anggota Bamus yang dikukuhkan sesuai dengan Keputusan Bupati Lima Puluh Kota Nomor 196 Tahun 2021 tanggal 10 Mei 2021 tentang Peresmian dan Pelantikan Anggota Bamus Nagari Batu Balang periode 2021 sampai 2027 dengan jumlah tujuh orang.
Yaitu Eliza dari Jorong Balai, Hendra dari Koto Kociak, Herman dari Boncah, Nasrul dari Koto Harau, Muhammad Ariffulah dari Koto Harau, Jhoni dari Padang Ambacang. Kemudian, Meria Susanti dari perwakilan perempuan Batu Balang.
Pelantikan anggota Bamus dihadiri Ketua KAN, Ketua LPMN dan Ketua organisasi yang ada di nagari, Babinkamtibmas dan Babinsa Batu Balang dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan sesuai dengan aturan. (RANDI/ ADI/ HERPA)