Irfendi Arbi Turut Berduka Atas Terbakarnya Rumah Salah Seorang Warga Lareh Sago Halaban

Bagikan

50 KOTA,- Sehari pasca terbakarnya rumah Bastian Datuak Sampono Marajo (57) warga Jorong Tanjuang Gadang, Nagari Tanjuang Gadang, Kecamatan Lareh Sago Halaban, kini rumah tersebut hanya bersisa puing-puing saja.

Kebakaran tersebut, terjadi pada Senin (1/3) sekitar pukul 17.15 Wib. Petang itu, api dengan cepat menjalar dan memakan seluruh sisi bangunan rumah di selatan Limapuluh Kota tersebut.

Setidaknya, empat unit mobil kebakaran dari Kabupaten Limapuluh Kota dan bantuan dari Kota Payakumbuh diturunkan untuk memadamkan api. Sekitar 30 menit sejak kejadian, api baru berhasil dipadamkan.

Untung saja, dari kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Terkait peristiwa itu, Bupati Limapuluh Kota periode 2016-2021 Irfendi Arbi turut berduka terbakarnya rumah di Lareh Sago Halaban tersebut.

“Innalillah, ini adalah duka kita bersama,” ucap Irfendi Arbi pada Senin (1/3) malam. Menjelang magrib, Irfendi Arbi sudah mendapatkan kabar terbakarnya rumah bergonjong tersebut.

“Meski belum sempat menjenguk keluarga korban tetapi saya turut bersedih, turut merasakan terhadap musibah yang menimpa warga kita itu. Kita harap, keluarga korban tetap tabah dan bersabar,” terang Irfendi Arbi lagi.

Maraknya kebakaran saat ini, tokoh Luak Limopuluah itu mengingatkan seluruh masyarakat untuk tetap waspada dan hati-hati, terutama terhadap api.

“Kepada masyarakat, tetap waspada. Sebelum meninggalkan rumah cek dulu, apakah ada api yang menyala. Padamkan kompor, matikan listrik. Insha Allah kita aman dan terhindar dari kebakaran,” ucap Irfendi. (RANDI)

Bagikan