Bapak Tiri Ditetapkan Sebagai Tersangka, Korban Dibunuh Depan Rumah dan Dibawa ke Ladang Gambir

Bagikan

50 KOTA,- Secara perlahan, kasus pembunuhan terhadap gadis belia SN (12) warga Kubang Balambak, Nagari Simpang Kapuak, Kecamatan Mungka, Kabupaten Limapuluh Kota mulai terkuak.

Siapa pelaku yang tega menghabisi korban secara sadis tersebut sudah ditetapkan. Yang tak lain adalah orang dekat korban, bapak tirinya sendiri. Tersangka juga sudah dicurigai sejak korban dinyatakan hilang.

“Tersangka sudah ditetapkan. Ayah tiri korban mengakui perbuatannya,” kata Kapolsek Guguak Iptu Herry pada Rabu (28/4) siang. Apa motif yang membuat tersangka tega menghabisi nyawa korban masih didalami penyidik.

Sementara, Kapolres Limapuluh Kota AKBP Trisno Eko Santoso mengatakan, korban dibunuh dihalaman depan rumah orang tua korban, yakni dekat parit disana.

Sepinya suasana rumah, membuat leluasa tersangka untuk menghabisi nyawa korban. Usai dibunuh, jasad korban dibawa tersangka ke ladang gambir, sekitar 700 meter dari rumahnya. Disanalah korban dikubur ditinggal tersangka begitu saja.

“Leher bagian belakang korban, juga diinjak tersangka. Usai dibunuh, korban dikubur jauh dari rumah,” terang AKBP Trisno.

Untuk menggali kubur ditengah ladang gambir itu, tersangka menggunakan sekap yang sudah disiapkan. Disana, korban dikubur tanpa pakai busana.

Selain itu, Kapolres Limapuluh Kota juga mengatakan, tersangka memiliki kelainan seksual. Tetapi, kepada penyidik, tersangka belum mengakui apakah memperkosa korban saat pembunuhan dilakukan.

“Petugas kita juga masih mendalami, apakah sempat terjadi pencabulan terhadap korban. Tersangka terancam pasal berlapis,” katanya lagi.

Sebelum ditemukan tewas, korban SN sempat dinyatakan hilang. Berhari-hari dicari, pada hari ke 5 barulah korban ditemukan. Sepekan sejak dinyatakan hilang, korban akhirnya dimakamkan.

Kapolres 50 Kota meminta kepada seluruh orang tua untuk terus mengawasi anak-anak, terutama bagi anak perempuan. “Kejadian ini, pelajaran bagi kita semua. Jangan tinggalkan anak sendirian dirumah,” kata Kapolres. (TIM)

Bagikan