Prihatin 50 Kota Masuk Zona Merah, Irfendi Arbi Ajak Warga Tetap Pakai Masker, Cuci Tangan dan Jaga Jarak

Bagikan

50 KOTA,- Sepekan terakhir, Kabupaten Limapuluh Kota diebohkan dengan berubahnya zona daerah tersebut terhadap penyebaran Covid-19 menjadi zona merah.

Bahkan, dari 19 kota/kabupaten di Sumbar, Kabupaten Limapuluh Kota merupakan satu-satunya daerah yang masuk zona merah pada pekan kedua April ini.

“Saya pun terkejut, Limapuluh Kota masuk zona merah. Artinya penyebaran Covid-19 cukup tinggi. Karena itu, mari sama-sama kita saling menjaga agar tidak terpapar Covid-19,” kata Irfendi Arbi pada Kamis (15/4) malam.

Mantan bupati itu, juga prihatin banyaknya warga Limapuluh Kota yang dinyatakan positif terpapar Covid-19. Karena itu juga, Irfendi Arbi menghimbau masyarakat untuk tetap menerapkan aktifitas sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.

“Saya himbau ke masyarakat untuk tetap memakai masker, karena penyebaran virus ini masuk melalui saluran pernafasan. Pakai masker itu wajib,” kata Irfendi Arbi.

Kemudian, selain pakai masker, Irfendi Arbi mengajak masyarakat untuk tetap mencuci tangan apabila setiap beraktifitas di dalam atau diluar ruangan.

“Jaga jarak juga penting, apalagi ketika sedang berbicara. Hal ini untuk kepentingan kesehatan bersama. Mari sama-sama kita patuhi protol kesehatan. Pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Mudah-mudahan Corona cepat berakhir dan kita terhindar dari virus ini,” kata Irfendi Arbi lagi. ( RANDI /ADI /HERPA)

Bagikan